Halalbihalal Dan Pertemuan Rutin Pengurus Dan Anggota HIPEGI Jawa Timur DI Cendana Premiere Surabaya

Acara Halalbihalal Pertemuan Pengurus dan Anggota Hipegi Jawa Timur



Sudah menjadi agenda dan kebiasan pasca lebaran kita dari Pengurus HIPEGI Jawa Timur mengadakan acara Halalbihalal bersama anggota perawat endoskopi sejawatimur, pada tanggal 22 Juli Minggu  yang lalu telah di adakan pertemuan tersebut  bertempat di Hotel Cendana Primiere jalan Kombespol M Duryat Kota Surabaya .

Pose Depan Hotel Cendana Premiere

Acara Halalbihalal

Pengurus dan Anggota Hipegi Jatim tampak gayeng dan rukun semua

Adapun agenda acaranya adalah Halalbihalal , presentasi hasil pertemuan TOT dan Resertifikasi dari Jakarta yang di sampaikan oleh Bagian Diklat Hipegi Jatim yaitu Ibu Titis ,Amd.Kep dari Ruang Endoskopi Pusat Endoskopi Gastrto Hepatologi RSUD Dr.Sutomo Surabaya dimana materi nya membahas tentang TOT untuk para Trainer di 13 Center RS Pendididkan yang ada Pelatihan Endoskopinya .


Bp Setyo Amd.Kep RSSA Malang sedang memaparkan  presentasinya didepan anggota Hipegi Jatim 




Materi ke dua disampaikan oleh Wakil Ketua Hipegi Wilayah Malang ( Selatan ) yaitu Bapak Setyo Budi Amd.Kep dari Ruang Endoskopi Pusat Endoskopi Gastro Hepatologi RS.Saiful Anwar Malang ,beliau menguraikan tentang proses Resertifikasi mulai tujuan ,persiapan dan penyelengggaran pelatihan di wilayah jawa timur khususnya agar semua anggota Hipegi Jatim ini dapat meng upgrade ilmu dan skill nya tentang Asuhan Keperawatan Endoskopi.


Ketua Hipegi Jatim Bp. Agus Priyanto sedang memberi sambutan 







Tidak ketinggalan Ketua Hipegi Jawa Timur Bp. Agus Priyanto , Skep.Ns ,SP.d berpesan agar pengurus Hipegi Jatim selalu berkoordinasi dengan Pusat untuk dapat menyelenggarakan acara Resertifikasi khususnya di Jawa timur ,untuk anggota di sarankan untuk mengevaluasi setifikatnya yang sudah lama untuk dapat diperbaharui lewat kegiatan Resertifikasi nantinya , karena dengan mengupdate ilmu dan skill ini dapat berpengaruh dalam pelayanan dilapangan khususnya pasien dengan tindakan endoskopi dan ini juga akan berpengaruh pada kredensial serta jenjang karir perawat endoskopi ( Level PK ) nya apalagi saat ini semua rumah sakit  sudah terakreditasi ( baik versi 2012 maupun edisi Snars ) . 

Undangan dari Mitra Sponsor PT Endotech Indonesia Bapak Alfriadi Aziz ( Tengah )






Acara ini juga ada pembagian doorprise untuk semua anggota dan pengurus Hipegi dimana kita juga mendapatkan suport dari mitra kerja dan dihadiri langsung oleh Owner PT.Endotech Surabaya sebagai Suplier , Service & Maintenance Alat Endoskopi yaitu bp.  Alfriadi Aziz.





Bapak Ketua dapat Doorprize juga

Semua dapat Dooprize

Doorprize lagi buat tim endoskopi surabaya

Tim Endoskopi Malang juga dapat Doorprize




Acara di tutup dengan pertemuan internal pengurus untuk saling koordinasi dan merencenakan registrasi Online anggota Hipegi Jatim , pembuatan website / Blog , Persiapan Resertifikasi di wilayah jawa timur,laporan keuangan organisasi oleh bendahara serta usulan-usulan dari pengurus lainya guna membangun organisasi ini menjadi lebih baik.


Selamat buat para anggota atas kehadiran nya dalam pertemuan ini , sampai ketemu lagi pada pertemuan mendatang . Sukses dan Jaya Selalu HIPEGI Jawa Timur ........


POSTING & iMAGE : Hariyustino,Amd.Kep / Unit Endoskopi RS Darmo Surabaya.2018

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kasus Endoskopi : Fistula Rectovesica urinaria DD : Divertikulitis Colon

APAKAH AMAN MENGGUNAKAN GARAM INGGRIS UNTUK PERSIAPAN KOLONOSKOPI

Sterilisasi dan Desinfeksi Alat Endoskopi ( Endoscopy Patient Safety )